Ingin Perubahan Positif untuk Belitung Lebih Baik, Rudi Hartono Mendaftar sebagai Calon Wakil Bupati Belitung ke PAN dan Gerindra Belitung

Saya tergerak dan sekaligus ikut mendampingi beliau, karena melihat sepak terjang dan rekam jejaknya sudah terlihat selama ini. Dia mencontohkan bahwa ketika dirinya bertugas sebagai bertugas di sekwan DPRD Belitung (red: sudah pensiun)dan Beliau masih aktif di DPRD Belitung begitu tahu akan siapa sosok dari pak Rudi Hartono,” kata thosari Warsito

TANJUNGPANDAN: Langkah besar dalam arena politik terjadi saat ini, Rudi Hartono, anggota DPRD Bangka Belitung, mendaftarkan diri sebagai calon Wakil Bupati Belitung.

Pada Senin, 6 Mei 2024, suasana terasa di Sekretariat DPD PAN Kabupaten Belitung ketika Rudi Hartono yang juga Ketua DPD Partai Demokrat Kabupaten Belitung dan rombongan tiba untuk mendaftar ke Partai PAN  sebagai bakal calon Wakil Bupati Belitung.

Begitu juga, Rudi Hartono bersama rombongan juga mendaftar bakal calon wakil bupati ke Partai Gerindra Belitung, yang diterima langsung dari Partai Gerindra Belitung Junaidi.

IMG 20240506 161021
mendaftar ke Partai PAN

Didampingi oleh Sekretaris Partai Demokrat Kabupaten Belitung Drs. Abdul Jalil serta beberapa tokoh birokrat senior termasuk Ketua Majelis Pertimbangan Partai DPC Partai Demokrat H. Thosari Warsito, dan pengurus DPC Partai Demokrat Kabupaten Belitung diantaranya Hanafi, dan Mula Samosir, dan Sriwana, Rudi Hartono menegaskan motivasinya untuk berkompetisi dalam pemilihan kepala daerah di kabupaten Belitung pada tahun 2024.

Baik Ketua DPD PAN Belitung Harpan Effendi SH maupun Ketua DPD Partai Gerindra Kabupaten Belitung Junaidi, menyambut baik atas pendaftarannya sebagai bakal calon wakil bupati Belitung.

Kedua ketua partai ini berharap pada peserta pilkada untuk dapat mematuhi berbagai ketentuan yang diatur dalam persyaratan dalam penerimaan calon bupati dan wakil bupati Belitung.

“Pak Rudi kembalikan berkas sekaligus mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati Belitung. Kalau nantinya ada beberapa persyaratannya yang kurang lengkap, nantinya akan kita konfirmasi lagi ke para bakal calon pilkada Belitung,” kata Junaidi, Ketua DPD Partai Gerindra Belitung, Kepada Media pada hari ini.

Dalam pernyataannya, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Belitung, Rudi Hartono menyoroti kondisi ekonomi yang belum optimal di Belitung atau tidak baik-baik saja. Dengan pengalamannya yang luas dalam dunia legislatif, ia berkomitmen untuk membenahi dan mengoptimalkan pembangunan di daerah tersebut, terutama di era globalisasi saat ini yang membutuhkan penangganan serius dalam membangun Belitung lima tahun mendatang.

Sementara itu, Thosari Warsito, salah satu tokoh yang mendampingi Rudi Hartono, memberikan testimoni positif mengenai kepemimpinan dan rekam jejaknya yang telah terbukti selama ini.

“Saya tergerak dan sekaligus ikut mendampingi beliau, karena melihat sepak terjang dan rekam jejaknya sudah terlihat selama ini. Dia mencontohkan bahwa ketika dirinya bertugas sebagai bertugas di sekwan DPRD Belitung (red: sudah pensiun)dan Beliau masih aktif di DPRD Belitung begitu tahu akan siapa sosok dari pak Rudi Hartono,” katanya.”

IMG 20240506 161142
Mendaftar ke Partai Gerindra Belitung

Sementara Mantan Birokrat Mula Samosir menambahkan bahwa keberhasilan Rudi Hartono memahami dan sekaligus pelaku bisnis memberikan keyakinan bahwa ia akan mampu memajukan perekonomian masyarakat Belitung dengan memberdayaakan UMKM dan pengembangan ekonomi kreatif.

“Saya pikir, pak Rudi Hartono layak dan tepat untuk memimpin Belitung ke depan,” katanya mantan Kabid UMKM dan Koperasi pada Dinas KUMPTK Kabupaten Belitung yang kini sudah pensiun.

Dengan semangat dan komitmen yang kuat, langkah Rudi Hartono sebagai calon Wakil Bupati Belitung diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi kemajuan daerah tersebut. *