TANJUNGPANDAN: Bursa inovasi desa Kabupaten Belitung tahun 2017, rencananya besok akan dibuka di Gedung Nasional, pada hari Kamis 14 Desember 2017.
Kegiatan bursa inovasi desa ini diselenggarakan DPPKBPMD ( Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana dan Pemerdayaan Masyarakat Desa) Kabupaten Belitung.
Rencananya, acara kegiatan ini akan dibuka pada pukul 08.30 Wib sampai dengan selesai.
Kabag Humas & Protokol Pemkab Belitung Edi Suprapto SH membenarkan adanya kegiatan pembukaan bursa inovasi desa. Bahkan lanjutnya, undangan pun disampaikan kepada pimpinan daerah untuk membuka secara resmi acara tersebut.*trawangnews.com














