Darmansyah Turun Gunung Di Pilkada Belitung 2018,Misterius.

TANJUNGPANDAN: Desakan agar Mantan Bupati Belitung Ir.H Darmansyah Husein ini turun gunung ke dalam dunia persilatan kembali mengemuka seiring dengan perhelatan pemilihan kepala daerah di Belitung, pada tahun 2018 mendatang yang saat ini sudah semakin dekat.

Hal itu didapati banyak warga dari berbagai wilayah kecamatan dalam kabupaten Belitung menghendaki Mantan Anggota DPR RI untuk maju kembali dalam pilkada Belitung 2018.

Bahkan,tak sedikit yang menerka bahwa mantan orang nomor satu di Kabupaten Belitung ini sudah digadang-gadangkan masuk dalam daftar usulan partai politik di Kabupaten Belitung.Tak lah heran bila nama mantan Bupati ini tengah dikait-kaitkan bakal maju dalam pilkada Belitung tahun 2018.

Namun betulkah isu yang berkembang seperti yang mengemuka tersebut diatas? Ir H Darmansyah Husein ketika dihubungi trawangnews.com di kediaman pribadinya di batu itam belitung pada tadi malam Senin 5 Juni 2017 menyatakan bahwa hal itu perlu dijelaskan,Menurut Darmansyah, keinginan warga agar dirinya maju itu hak pribadi masing-masing untuk mengusulkannya.

“Jadi,saya ucapkan terima kasih atas keinginan masyarakat yang menghendaki saya untuk maju.Tapi saya tidak ambisi dari dulu,karena saya sudah beberapa kali menjadi pejabat dari DPR hingga Bupati.Tapi,Saya katakan, belum ada saya mendaftar ke partai politik saat ini. Dan memang,akhir ini banyak diakuinya ada dari partai politik yang meminta atau melobi saya untuk maju. Kata pandangan dari partai,mereka perlu alternatif untuk pemimpin ke depan,” ucapnya.

Menurut Darmansyah,persoalannya sekarang adalah bagi pejabat daerah yang sudah menjabat tentunya berdasarkan aturan dari Makamah Konstitusi (MK) yang menyatakan bahwa pencalonan bupati tersebut harus dua periode.Setelah itu, baru calon yang bersangkutan bisa kembali untuk mencalonkan diri menjadi Bupati Belitung.

“Bagi saya,kalau daerah ini memerlukan kita berikan konsultasi,dan aku tidak ambisi untuk menjabat dan kecintaan untuk daerah ini terus dilakukan.Dan karena terlalu cinta apapun yang diminta daerah ini,saya tetap harus berikan yang terbaik bagi kemajuan Belitung.Jadi sebenarnya,soal dukung atau tidak dukung itu tergantung dari partai politik atau masyarakat di daerah ini,”ungkap Darmansyah

Dan seandainya pun keputusan MK itu tidak ada masalah,Darmansyah menyatakan diri pun masih pikir-pikir karena hal itu harus dipertimbangkan faktor dari kehendak masyarakat itu sendiri.

“Jadi, saya pikir ya tergantung dengan masyarakat lah ke depan. Dan ingat, saya tak ambisi. Namun, kalau mereka memang menginginkan betul-betul, baik semua masyarakat,kelompok atau siapapun, tentunya saya tidak bisa menolak dan saya harus siap mengabdi untuk daerah demi kemajuan Belitong yang lebih baik,” ungkap Darmansyah.

Seperti diketahui, Ir Darmansyah Husein merupakan Mantan Bupati Belitung sudah dua periode menjabat. Sebelumnya, ia sempat bersama Andi Saparudin Lanna SH pada tahun 2004-2008.Diperiode kedua,Ir H Darmansyah Husein bersama Sahani Saleh dari tahun 2009 hingga 2013.

Selama menjadi Bupati,Darmansyah merupakan sosok yang berhasil membuat terobosan luar biasa dalam pembangunan Belitong,yakni Pelopor kesehatan Gratis yang dikenal dengan Jaminan Kesehatan Belitung (JKB),program gratis pendidikan anak sekolah,hingga terobosan dibidang pembangunan fisik dan peletak awal Sail Belitong maupun terobosan dibidang pembangunan maupun kepariwisataan.

Nah,apa Darmasyah akan turun gunung untuk maju ke pilkada Belitung 2018? Tampaknya masyarakat akan menunggu sejauh mana langkah mantan Bupati ini untuk maju dalam pilkada 2018,seiring perkembangan dari hari-hari menyangkut semakin dekatnya pilkada Belitung. *trawangnews.com